Custom Huruf Timbul

neon box sign

Custom Huruf Timbul merupakan media promosi atau media identitas suatu perusahaan berupa tulisan atau logo unik yang mempunyai tujuan untuk menarik perhatian orang-orang disekitar yang melihatnya agar tertarik dan mau melihat produk mereka. Custom Huruf timbul sangat diminati oleh para pemilik usaha saat ini, karena Huruf Timbul mempunyai daya tarik kepada siapa saja yang melihat dan secara alam bawah sadar akan tersimpan nama toko atau logo toko tersebut didalam otak kita dan itu merupakan sebuah keuntungan untuk suatu perusahaan.

Custom Huruf timbul sering dijumpai diberbagai tempat seperti Mall, toko, rumah sakit, supermarket, minimarket dan lain sebagainya. Huruf Timbul dapat di custom dari berbagai material seperti berikut ini :

HURUF TIMBUL STAINLESS

Huruf Timbul Stainless Steel adalah Huruf Timbul yang berbahan dasar Plat Stainless pada proses kami lakukan adalah memotong atau mempola Jenis Huruf atau Font sesuai dengan permintaan para klien dengan cara di laser Cutting Plat Stainless Steel, Setelah huruf tersebut di potong atau di pola sesuai dengan yang kita inginkan barulah masuk pada proses ketebalan Huruf tersebut.

HURUF TIMBUL GALVANIL

Model Huruf Timbul Galvanil yang berbahan dasar Plat Galvanil ini kurang lebihnya sama dengan proses pembuatan Huruf Timbul Stainless Steel, Prosesnya adalah mempola, memberikan ketebalan, Pengelalasan atau proses penyatuan, Yang membedakan dengan pembuatan huruf timbul Stainless dan Pembuatan Huruf Timbul Galvanil adalah pada proses Finishingnya.

Proses pada huruf Timbul stainless di poles untuk huruf timbul Galvanil dengan menggunakan cat atau spray painting, Dan huruf timbul inilah yang sangat sering di gunakan untuk anda yang memiliki logo atau Teks yang memiliki Corporate Color atau Standarisasi warna Perusahaan anda.

HURUF TIMBUL ACRYLIC LED

Huruf Timbul Acrylic Led adalah Huruf Timbul yang menggunakan bahan dasar acrylic dari pada awal proses Pembuatan Huruf Timbul Acrylic Led sama dengan proses pembuatan huruf timbul stainless steel dan huruf timbul Galvanil, Yang membedakannya adalah pada proses penyatuan ketebalannya menggunakan lem khusus yang senyawa dengan Acrylic.

Untuk penempatan lampu Led menggunakan Plat Stainless atau plat galvanil sebagai dudukan lampu Led tersebut, Untuk penerangan pada Huruf Timbul Acrylic menggunakan lampu led sangat halus dan merata cahaya yang di pantulkan dari lampu led tersebut, Sekarang ini Pembuatan Neon Box juga menggunakan lampu led sebagai alternatif untuk menghemat daya Listrik yang sangat efisien.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Ada yang bisa dibantu ?